Jalan Jajan Hemat

The Jungle (Bogor)

Ada sebuah water adventure atau tempat wisata air yang menawarkan aneka permainan seru yang dapat dinikmati bersama anggota keluarga. Namanya adalah The Jungle, yang terletak di perumahan Bogor Nirwana Residence (BNR) di kota Bogor. Dinamakan The Jungle, karena nuansa yang ingin diciptakan adalah seperti kembali ke alam, bahkan seakan-akan berada di tengah hutan. Disini kita dapat bersantai, bermain dan sekaligus sebagai sarana edukasi.

Untuk mencapai The Jungle, kita hanya perlu mencari lokasi perumahan Bogor Nirwana Residence yang terletak di Jl Dreded (silahkan melihat peta lokasi di bawah). Sesampai di kawasan perumahan, Anda tinggal mengikuti papan petunjuk arah sampai ke lokasi The Jungle. Sangat disarankan untuk datang di luar weekend (Sabtu/Minggu) atau hari libur, karena tempat ini akan luar biasa padat pada hari tersebut, dan akhirnya Anda hanya melihat lautan manusia ketimbang lautan air. Selain tempat duduk yang tersedia terbatas, Anda pun akan tidak nyaman dalam menikmati wahana yang ada.

Jika menggunakan kendaraan umum, dari depan komplek Bogor Nirwana Residence, disediakan shuttle bus gratis yang mengantarkan dari depan komplek sampai ke lokasi The Jungle. Shuttle busnya ber AC lho.

Tiket masuk sebesar Rp 30.000 (per 2009) untuk hari biasa dan Rp 50.000 untuk Weekend & hari libur. Anak2 dihitung sama dengan dewasa. (Mau dapat tiket gratis, silahkan baca disini). Saat membeli tiket, Anda akan diminta mendeposit Rp 20.000 untuk jaminan uang elektronik (smart tag) dalam kemasan tahan air, yang nantinya dapat diisi uang untuk transaksi di lokasi wisata ini. Jadi Anda hanya perlu mengisi ke kasir sejumlah uang yang kira2 Anda butuhkan kemudian simpan dompet Anda di loker, dan Anda dapat bebas bermain & berbelanja tanpa perlu repot2 membawa dompet Anda. Praktis kan. Dan untuk menikmati beberapa wahana, kita juga perlu menyewa ban seharga Rp 10.000 untuk yang single dan Rp 15.000 untuk yang dapat dipakai berdua.

Smart tag

Smart tag

Kiddy Pool

Kiddy Pool

Fountain Futsal

Fountain futsal

Water bucket

Water bucket

Water massage

Water massage

Kiddy Pool

Kiddy Pool

Di dalam The Jungle, Anda dapat menikmati berbagai wahana antara lain :

  • Fountain futsal : Disini Anda dapat bermain futsal di lapangan yang akan menyemburkan air dari lubang-lubang di bawahnya. Tapi mereka tidak menyediakan bola, jadi persiapkan bola Anda dari rumah.
  • Kiddy Pool : Terdapat dua buah kolam anak-anak, yang didalamnya terdapat aneka permainan seperti : mini slider, water bucket, water canon dan jungkat-jungkit. Anak-anak dijamin senang bermain air disini.
  • Lazy River : Kolam arus yang akan membawa kita berkeliling area seakan mengarungi sungai di hutan arizona yang berliku-liku. Untuk menikmati wahana ini, kita perlu menyewa ban.
  • Giant Aquarium : Aquarium raksasa berisi aneka ikan air tawar dari berbagai penjuru dunia, diantaranya adalah : Kapiat Albino, Tiger fish, long fish, Gulsom, Lohan. Kita dapat melihat aquarium ini saat mengarungi lazy river.
  • Bird Park : Taman ini menampilkan aneka burung seperti kakatua, garuda, rajawali, merak dan jenis lainnya. Lengkap dengan informasi negara asalnya dan makanannya.
  • Leisure Pool : Kolam untuk orang dewasa yang berukuran tidak terlalu besar, tapi disana terdapat water massage, jadi Anda dapat duduk santai sambil dipijat oleh semprotan air dari tempat duduk, wah..uenak..uenak… Disini juga terdapat net untuk volley air.
  • Race Slide : Empat jalur luncuran yang dapat digunakan untuk balapan meluncur ke bawah. Bisa dengan posisi duduk, atau tengkurap (menggunakan karpet khusus yang dapat dipinjam gratis)
  • Spiral Slide & Tube Slide : Ini adalah permainan andalan dari The Jungle, yaitu luncuran dari ketinggian 12m, yang akan mengajak kita berputar2 sebelum jatuh ke kolam. Bedanya spiral slide memiliki atap terbuka sehingga dapat melihat pemandangan di luar, sedangkan tube slide tertutup sama sekali. Lebih banyak orang menyukai Tube Slide. Untuk menikmati wahana ini, Anda perlu menyewa ban, dan antriannya juga lumayan panjang.
  • Untuk makanan, Anda tidak diperkenankan membawa makanan dalam kemasan dari luar, kecuali makanan ringan, dan minuman. Saat itu kami melihat petugas tidak terlalu ketat dalam memeriksanya koq, tapi makanan di foodcourt The Jungle tergolong terjangkau, misalnya nasi goreng sosis dan air mineral hanya Rp 10.000, nasi ayam goreng dan air mineral Rp 10.000. Namun terus terang rasanya sih biasa2 saja, yang penting kenyang saja 🙂

    Jika Anda pergi berombongan, Anda dapat menyewa cabana, yaitu seperti saung sehingga kita dapat beristirahat dan meletakkan barang2 dengan lebih nyaman dan aman. Harga sewa cabana adalah Rp 50.000 di weekday dan Rp 90.000 di weekend. Untuk locker dapat disewa seharga Rp 5.000 per tutup buka, jadi kalau ada barang ketinggalan yang mau diambil, terpaksa bayar Rp 5.000 lagi.

    Race Slide

    Race Slide

    Spiral & Tube Slide

    Spiral & Tube Slide

    Bird Park

    Bird Park

    Lazy river

    Lazy river

    Giant Aquarium

    Giant Aquarium

    Giant aquarium view

    Giant aquarium view

    Masih di kawasan The Jungle, Anda juga dapat menikmati hiburan lainnya seperti :

  • 4D Cinema : Film animasi yang diputar di Sinema 4D ini akan membuat Anda seolah2 masuk ke dalam film tersebut, dengan kursi yang bisa ikut bergerak, semburan air, dll. Sama seperti yang ada di Dunia Fantasi Ancol. Tiket masuknya adalah Rp 30.000 di weekday dan Rp 40.000 di weekend.
  • Dry Park : Arena bermain anak-anak seperti mandi bola, ayunan, dan permainan lain untuk syaraf motorik balita. Tiket masuknya Rp 5.000 untuk weekday maupun weekend.
  • Rumah Hantu : Terletak di tempat parkir (basement), rumah hantu ini menawarkan lorong2 dan suasana horor dengan beberapa boneka mekanik yang siap menakuti pengunjung. Harga tiket masuknya adalah Rp 15.000
  • Pertokoan : Kaum ibu pasti senang melihat2 aneka pakaian dan pernak-pernik yang dijual di kawasan pertokoan
  • Time Zone
  • Penangkaran kijang dan penangkaran unggas : Terletak di luar The Jungle, tapi masih dalam kompleks perumahan BNR.
  • Pertokoan

    Pertokoan

    Rumah Hantu

    Rumah Hantu

    Loket rumah hantu

    Loket rumah hantu

    Rumah Hantu

    Rumah Hantu

    Cinema 4D

    Cinema 4D

    Cinema 4D

    Cinema 4D

    Dalam berwisata ke The Jungle ada beberapa yang perlu diperhatikan :

  • Karena tergolong masih baru, maka tempat ini sangat ramai. Hindari datang di hari libur
  • Di Bogor, kondisi lalu lintas cukup padat, dan angkot membuat suasana semerawut, jaga kesabaran Anda
  • Bogor adalah kota hujan, dan saat hujan deras maka demi keselamatan wahana air akan dihentikan. Seluruh pengunjung diminta keluar dari kolam
  • Tidak semua lokasi dilapisi oleh karpet lembut (seperti di Family Park Alam Sutra), sehingga perlu diwaspadai agar anak2 tidak berlarian.
  • Deretan toko

    Deretan toko

    Penangkaran Unggas

    Penangkaran Unggas

    Pengakaran kijang & unggas

    Penangkaran kijang & unggas

    Update : Pada bulan Desember 2009, The Jungle membuka wahana baru yaitu Snow World. Dalam wahana ini kita dapat merasakan sensasi berada di daerah yang bersalju, bermain peluncuran, saling melempar bola salju, membentuk boneka salju dan lengkap dengan patung2 pahatan salju yang indah. Harga tiket masuknya adalah Rp 40.000 & Rp 50.000 tergantung dari usia dan tinggi pengunjung, sudah termasuk peminjaman jaket. Selain itu juga untuk Cinema 4D tersedia film baru yang berjudul Snow Ride yang memberikan sensasi berpetualang di gunung salju. [informasi dan foto diambil dari http://www.jurnalbogor.com/?p=70409]

    Salam Jalan Jajan Hemat

    The Jungle
    Bogor Nirwana Residence
    Jl. Bogor Nirwana Raya – Dreded Pahlawan
    Bogor
    Telp : (0251) 8212666

    Jam Buka : 09.00 – 17.30

    The Jungle Map

    The Jungle Map

    Update no telp The Jungle
    0251-8212165
    atau untuk rombongan : 0251-8212135
    Thanks to Pak Anjar …

    377 thoughts on “The Jungle (Bogor)

    1. Rafa Katarsis

      sekarang tiket jungle 75rb ya !? itu harga tetep apa gara2 abis lebaran doank ?? :/ jangan mahal2 donkkkkk… mending 50 lgi aja supaya lakuu…. #peace

    2. aldy

      ada hotel aston tepat disebelah the jungle..

      bw aja mknn’a,ga kan diperiksa bak meriksa bom qo!
      klw g blh ya ga jadi aja!
      msh byk t4 wisata dibgr yg seru!

      dr pintu tol ciawi/bogor tny aja sama orang2 dipingir jalan,pasti tau ko!

      yg dr jakarta,term kp.rambutan dll,bisa naik bus bogor turun di term baranang siang,tar tanya aja sm supir angkot!

    3. uin

      harga tiket masuk wahana air the jungle bulan september berapa yah?hari biasa & hari libur? trus boleh bawa makanan berat gk kya nasi & lauk pauk’a? klo di wisata air yg lain’a si biasa’a di bolehkan.thnk

    4. ayak

      kalau pakai sepeda motor bisa ndak minta map nya.lau dari parung ciputat rute angkotnya apa.thanks

    5. dedi mulyana

      libur lebaran berapa harga tiket masuk ke jungle… anak anak di bawah umur 5 tahun… dapet dicst ga

    6. Ida husanti Iab

      kami mau kesana berliburan ada gak hotel yg ter deket..tolong imponya.kami sekuarga…

    7. rizal

      dari jakarta masuk tol jagorawi keluar dimana ? klo mo ke jungle.
      mohon info nya tks. klo bawa rombongan gratis gak yg bawa

    8. via

      Kalau kita pakai esia,msh ada diskon nya ga,,,Shuttle bus dari botani squere bisa apa ga ke jungle,& jam operasional nya jam brp saja?untuk biaya Shuttle bus dr botani ke jungle brp?thanks

    9. Reyn

      Sekarang tiket masuk, sewa locker, ban. berapa untuk hari senin-jumat jg utk weekend?
      bukanya jaam berapa?
      bagaimana kondisi weekend?
      dituggu informasinya n thanks ya

    10. ike

      Mau tanya, kalau menurut reviewer (JJH), lebih menarik mana the jungle dibandingkan atlantis (ancol). Untuk pertimbangan saja karena mau ajak ponakan kesana 🙂 terima kasih.

    11. robby

      saya may ke sana sabtu lusa,kalau rombongan sebanyak 60 orang pada hari weekend berapa ya tiket perorang nya ?

      please kasih tau

    12. septi

      mau tanya informasi untuk rombongan lebih dari 100 orang ?
      kira-kira biaya masuk per orangnya kena berapa ya ? untuk di weekday .. rencana untuk bulan juli , kira-kira dapet potongan harga lagi atau promo lain apa ga ?
      tolong di kirim by email ya !!
      di tunggu secepatnya ??
      trims

      by_septi

    13. ani

      Tgl 3 juli ,pas liburan sekolah tiket msk naik apa msh tetap 50 y? Terus kalo dr stasiun kereta bogor naik mobil umum apa y biar bisa sampai di Nirwana Residen? Jawab y thx

    14. erna

      kalo bw romb 60 orang di tgl 9 juli kena berapa perorangnya?…
      sewa cabana/saung berapa?

    15. isak

      Maaf Numpang jualan..
      Saya agen Resmi penjualan Tiket The Jungle Bogor, Menawarkan HTM Khusus buat Rombongan / Group min 30 orang.
      senin-jum’at Rp 35.000
      sabtu-minggu & hari libur Rp 55.000
      liburan sekolah mulai 18 juni-18 juni 2011 Rp 70.000.
      untuk anak2 di ukur tinggi badan,tinggi badan dibawah 80cm “GRATIS”.
      Cp : 085711513250

    16. rendy

      Tiket pintu masuk the jungle apakaah terpisah dengan tiket masuk wahana-wahana yang ada atau 1 paket?

    17. nita

      klo utk bln juni tgl 3 (cuti bersama) harga nya brp ya???
      utk anak2 umur 6 dan 7 thn dpt discount ga???
      msh ada promo dr kartu BCA ga (debit)
      bisa bayar pake kartu kredit ga???
      buka jam brp sd jam brp???
      tks

    18. Wili

      mau tanya kalau untuk bulan june dan rombongan sekitar 100 , jadi dapat harga ticketnya berapa ya, dan sekalian paket yg sudah termasuk lunch nya. kirim by email ya

      Makasih

    19. joan

      lokasi nya di mana cie..
      soal nya mau naek motor..mohon di bantu?
      di tunggu info lebih lanjut.
      thankss

    20. poer

      Minta jalur angkutan umum dong? dari Kampung Rambutan, atau ada angkutan khusus ke lokasi dari Jakarta ? trims

    21. ririn

      mau tanya kalau untuk bulan june dan rombongan sekitar 100 , jadi dapat harga ticketnya berapa ya, dan sekalian paket yg sudah termasuk lunch nya. kirim by email ya

      Makasih

    22. rustiana

      Tiket masuk ke jungle di bulan juni berapa ya, rombongan sampai batas berapa orabg yang dapat discount. berapa besar discountnya. Tq.

    23. Wandi

      Tiket ke jungle untuk masuk sekarang berapa ya/oarng.dan kalau rombongan 14 orang apakah mendapat discont apa tidak.
      Untuk anak-anak umur berapa yang di kenakan biaya atau free.

    24. Novi

      kalau mau mengadakan acara perpisahan untuk anak tk bs ga ? kira2 jumlahnya 65 sudah termasuk orang dewasa(org tua murid)
      dapat discount donk, jadi berapa htmnya per org?
      thx

    25. smard

      To : PR The Jungle
      Mohon infonya, Kalau u/ hari biasa ( rombongan ) harga tiker brp,,,?
      1. Dewasa Rp.
      2. Anak Rp.
      U/ anak yg sudah byr umur berapa.? dan ada diskount gk klu rombongan…?

      Terima kasih.

    26. erna

      klau ma ajak rombongan sekitar 30 orang, dapet diskon ga? lagi ada promo dari kartu kredi apa yg bisa buy 1 get 1 free? klau ada sampai kpan promonya? harga tiket masuk brapa?

    27. ratwinto

      untuk rombongan minimal berapa orang untuk dapat diskon ?
      dan apa saja fasilitas yang disediakan untuk rombongan perpisahan anak – anak sekolah SD taks

    28. lina purnama

      ass, sy mau kunjungan rombongan, sy telp ke nomor 02518212165 dan nomor 02518212135 nyambung tapi ga diangkat melulu kenapa ya …..?

    29. fiki

      kalo rombongan 20 orang di weekend tiket kena brp?ada promo dengan kartu kredit or debet gak?

    30. nina

      klo weekend promo diskon dngn kartu kredit bri berlaku tdk?
      dr stasiun krt bgr naik apa dan turun dmn? lalu naik apa lagi?
      makasih

    31. Dewi Astuti

      Kalau HTM untuk rombongan 40-50 orang berapa ya…
      Anak-anak umur berapa yg hrus byar…
      Ada discount untuk rombongan d tiap permainan/tempat-tempat tertentu ?

      makasih

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.