Jalan Jajan Hemat

Marcopolo Waterpark (Tangerang)

Marcopolo Waterpark (Marcopolo Water Adventure) adalah taman rekreasi air pertama di Indonesia yang berada di atas Gedung dengan ketinggian 50 meter diatas permukaan air laut. Terletak di Serpong Tangerang, tepatnya di kompleks Great Western, dulu bernama Serpong Town Square (Setos), persis di depan pintu keluar tol Serpong. Waterpark ini sudah cukup lama dibuka, namun JJH baru berkesempatan mengunjungi tempat ini 28 Mei 2011 yang lalu.

Memasuki kompleks Great Western, kami melihat kondisi yang sepi, dan untuk parkir menuju waterpark kita akan masuk ke gedung parkir dan naik sampai ke lantai 5. Tempat parkir tersedia sangat banyak. Harga tiket masuknya adalah Rp 50.000 untuk weekend. Lokasi loket dan tangga menuju lokasi cukup menyedihkan, kotor dan tidak terawat.

Loket Marcopolo

Memasuki lokasi, kami melihat sebenarnya cukup unik, karena lokasinya di ketinggian, dan dikelilingi apartemen, tapi sayang kondisinya kurang terawat ya. Air tidak terlalu jernih, mungkin juga disebabkan masih adanya pengerjaan pembangunan apartemen di sekelilingnya. Tempat untuk duduk-duduk tersedia cukup banyak, dan karena kondisinya cukup sepi, kita bebas memilih tempat dengan leluasa. Kamar ganti tersedia cukup banyak, tapi entah karena petunjuk kurang jelas atau karena tidak ada penjaga yang bertugas, saya sempat menemukan & menegur pengunjung pria yang mau masuk ke kamar ganti wanita.

Apartemen warna warni

Terdapat beberapa kolam di Marcopolo :

  • Kolam arus yang memutari lokasi, kita dapat menyewa pelampung sehingga bisa duduk bermalasan. Tapi kami melihat kolam ini masih kotor di beberapa lokasi, bahkan sempat melihat ada pekerja bangunan yang “melihat2” ke area kolam renang.
  • Kolam Arus

  • Kolam dewasa, dengan slider (perosotan) dan juga “seharusnya” ada air terjun
  • Kolam dewasa

  • Kolam anak, dengan beberapa air mancur, dan juga ada water slider untuk anak-anak
  • Kolam Anak


    Slider anak2

  • Whirpool, yang saat itu kami melihat beberapa keramik lantainya lepas, dan sepertinya sedang dalam perbaikan.
  • Whirpool

    Kita dapat menyewa loker seharga Rp 5.000 sepuasnya dengan menggunakan kunci loker, bukan menggunakan koin seperti di tempat lain yang hanya bisa digunakan sekali saja.

    Loker

    Disana juga terdapat restoran dengan berbentuk kapal.

    Restoran

    Secara keseluruhan, JJH kurang puas dengan Marcopolo Waterpark ini, mungkin disebabkan dengan sepinya pengunjung dan juga kurang berkembangnya di pertokoan Great Western ini. Sayang ya… Semoga pengelola dapat memperbaiki diri dan membuat tempat ini menjadi salah satu tempat wisata kebanggaan warga Tangerang.

    Pembangunan apartemen

    Salam JJH

    Marcopolo Waterpark
    Komplek Great Western Lt.5
    Jl.Mh. Thamrin km 2.7
    Telp : (021) 55701473
    http://www.marcopolowaterpark.com/

    Harga tiket masuk
    Senin – Jumat : Rp 30.000
    Sabtu – Minggu : Rp 50.000

    10 thoughts on “Marcopolo Waterpark (Tangerang)

    1. JJH Post author

      @Rika : Waktu terakhir kami kesana sih keadaannya kurang terawat ya, semoga saja sekarang sudah diperbaiki & ditingkatkan pelayanannya. Yang pasti kalau kesini harus pakai voucher diskon biar dapat harga murah. Salam JJH

    2. Rika

      Benar ga sich kl skg ini air kolam dimarcopolo waterpark krg jernih n krg perawatan sm skli…..??? sy dpt info tersebut dari teman yg sdh bw klrganya utk berenang disn.
      Mohon agar informasi terbaru mengenai kndisi air n perawatan bnr2 diperbaiki,agar kami seklrga dapat menikmati fasilitas berenang disana dg nyaman dan enk terutama airnya yg jernih n bersih.

      thanks

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.